Tingginya tingkat kesibukan di kantor di Indonesia menyebabkan sebagian karyawan harus menghabiskan waktunya dengan duduk sepanjang hari dan jarang bergerak.
Sejumlah penyakit bisa saja menyerang akibat rutinitas tersebut diantaranya obesitas, penyakit jantung, diabetes, kanker, dan juga kolesterol tinggi.
Menyadari betapa pentingnya untuk selalu aktif bergerak dan berolahraga untuk karyawan, maka tahun ini ASSA akan mengadakan kegiatan CSR yang diadakan di internal perusahaan dan diberi nama ASSA Active Challenge: Walk Yourself to a Healthier, Happier You!
What is ASSA Active Challenge 2019?
Minimnya kesadaran karyawan terhadap pentingnya olahraga yang dapat memberikan dampak buruk bagi tubuh melatarbelakangi kegiatan “ASSA Active Challenge: Walk Yourself to a Healthier, Happier You!” yang merupakan kegiatan CSR internal perusahaan dengan tema kesehatan.
Challenge akan dibagi dua kategori yaitu grup (terdiri dari 6 peserta) dan juga individu. Karyawan akan bersaing setiap harinya untuk mendapatkan total langkah terbanyak selama empat minggu.
Tujuan Kegiatan ASSA Active Challenge 2019
- Memotivasi para karyawan ASSA untuk sadar akan hidup sehat dengan terus aktif berolahraga
- Mewujudkan lingkungan kerja yang produktif dengan menerapkan gaya hidup sehat
- Sebagai bentuk implementasi tanggung jawab sosial perusahaan di bidang kesehatan dalam ruang lingkup internal perusahaan.
Pelaksanaan: ASSA Active Challenge akan diadakan serentak di semua kantor baik Head Office, cabang, dan juga unit bisnis ASSA dari tanggal 29 Juli – 28 Agustus 2019.