Perawatan atau servis berkala pada kendaraan atau mobil Anda perlu menjadi perhatian tersendiri, apa saja pentingnya mengapa kendaraan Anda harus dirawat secara berkala :
- Menjaga performa mobil
- Meminimalisir resiko kerusakan
- Menjadikan usia kendaraan lebih panjang
- Menghindari hal-hal yang tidak diinginkan
Pemilik mobil harus sering-sering melakukan perawatan terhadap kendaraannya. Salah satu yang dianjurkan untuk rutin dilakukan adalah servis berkala. Perawatan ini pada dasarnya dilakukan untuk menjaga performa mobil.
Dengan melakukan servis berkala, kondisi mobil ikut terpantau secara rutin. Dengan begitu, jika terjadi gangguan, seperti di mesin mobil, maka teknisi bisa mendeteksinya dan segera melakukan perbaikan. Sehingga kerusakan parah yang merugikan bisa dihindari.
Pada dasarnya performa mobil akan menurun seiring dengan berjalannya waktu. Namun pemilik pun tetap bisa menjaga performanya agar tetap prima saat digunakan. Nah, servis berkala menjadi jawabannya. Dengan begitu, teknisi bisa melakukan perawatan setiap komponen mobil dengan rutin, sehingga membuat performanya tetap terjaga.
Salah satu keuntungan melakukan servis berkala adalah memperpanjang masa pakai mobil. Dengan perawatan rutin, kondisi mobil selalu terjaga. Apalagi jika perawatan dilakukan secara menyeluruh, termasuk bagian mesin.
Saat servis berkala, biasanya teknisi akan melakukan penyetelan ulang dan kalibrasi. Sehingga performa mesin mobil tetap terjaga.
Pada dasarnya mobil yang jarang dirawat akan cepat rusak. Karena hal itulah, kemungkinan terburuknya adalah mogok saat di perjalanan atau mengalami kecelakaan lalu lintas seperti karena rem blong.
Agar terhindar dari hal-hal itu, melakukan servis berkala patut dilakukan. Sehingga pemilik mobil bisa memastikan kondisi kendaraannya, apakah layak jalan atau tidak.
Namun seringkali karena kesibukan dan aktivitas keseharian, menjadikan para pemilik kendaraan enggan atau bahkan lupa untuk melakukan perawatan berkala, jika seperti itu sepertinya Anda lebih baik mempertibangkan untuk menggunakan jasa sewa mobil atau rental mobil sebagai solusi karena ASSA Rent sebagai rental mobil terpercaya, selalu memberikan pelayanan terbaik dan memperhatikan performa seluruh armada yang dimiliki, juga mengenai servis berkala.
Bisnis Lebih Nyaman dengan ShareFleet
Dengan demikian, Anda tidak perlu khawatir dan ragu memilih ASSA rent sebagai solusi transportasi yang aman dan terpercaya jika memang terpaksa harus bepergian atau harus keluar rumah. Sementara untuk mendapatkan layanan dari ASSA Rent juga cukup mudah, Silahkan hubungi solution center ASSA Rent di nomor 1500-369, atau isi form kebutuhan sewa dalam website ini (klik tombol sewa sekarang atau https://www.assarent.co.id/rent), dan marketing ASSA Rent akan menghubungi Anda kembali.
Baca juga : Tips Merawat Mobil di Musim Hujan